PERSYARATAN USUL PEMBAYARAN TUNJANGAN PROFESI GURU (TPG)



Berikut ini persyataran kelengkapan Berkas Usul Pembayaran Tunjangan Profesi Guru (TPG) Bulan Januari - Juni 2017 yang ditetapkan Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta. Untuk daerah lain silahkan hubungi Dinas Pendidkan Kab/Kota masing-masing.


A.  Persyaratan yang harus dilampirkan untuk pengusulan Pencairan Tunjangan Profesi (TPG) 2017 :
·          Format pengusulan
·          Hasil Penilaian PKG sumatif tahun terakhir  Format 1 A (2, 3, 4)
·          Fotokopi Surat Pernyataan Pertanggunjawaban Mutlak (SPTJM) Kepala Sekolah
·          Fotokopi SK Kenaikan Pangkat terakhir
·          Fotokopi daftar gaji bulan Januari 2017 (bagi PNS)
·          SK Inpassing bagi yang sudah memiliki (khusus GTY)
·          Fotokopi SK Pembagian Tugas Guru dalam Kegiatan Belajar Mengajar semester genap tahun pelajaran 2016/2017 yang sudah ditandatangani oleh pengawas
·          Fotokopi jadwal mengajar semester genap tahun pelajaran 2016/2017  yang sudah ditandatangani oleh pengawas
·          Struktur Kurikulum yang sudah ditandatangani oleh pengawas
·          Surat rekomendasi dari kadinas bagi guru yang mengajar di dua sekolah atau lebih
·          Fotokopi SK Pengangkatan sebagai guru yang diberi tugas tambahan sebagai kepala sekolah/wakil kepala sekolah/jabatan lain sesuai ketentuan yang berlaku mengetahui Kepala Bidang Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta
·          Surat rekomendasi pengangkatan sebagai kasek atau jabatan lain sesuai ketentuan bagi guru yang mendapat tugas tambahan
·          Fotokopi rekening bank
·          Fotokopi Sertifikat Pendidik
·          Surat Pernyataan kebenaran data


Semua berkas tersebut disahkan oleh kepala sekolah, masing-masing dibuat rangkap 2 dan dijilid dengan warna sampul/cover sebagai berikut :

TK, SLB     → Coklat      
SD              → Merah       
SMP           → Biru              

B. Urutan penyusunan berkas yang dijilid adalah sebagai berikut :
·          Cover
·          Format pengusulan tunjangan profesi guru
·          Daftar Isi
·          Persyaratan sebagaimana tersebut pada poin A dan disusun berurutan dari nomor 1 s.d 15


Link Download Contoh Format Lampiran (KlikDisini)


Terima kasih Anda sudah membaca info PERSYARATAN USUL PEMBAYARAN TUNJANGAN PROFESI GURU (TPG) TAHUN 2017, semoga bermanfaat. 



= Baca Juga =



Tidak ada komentar

Posting Komentar

Info Kurikulum Merdeka

Info Kurikulum Merdeka
Info Kurikulum Merdeka

Search This Blog

Social Media

Facebook  Twitter  Instagram  Google News   Telegram  

Popular Posts



































    Free site counter


































    Free site counter